Ini Dia Spesifikasi Land Rover Defender Bond Edition

- Jumat, 3 September 2021 | 12:40 WIB
Land Rover Defender V8 Bond Edition Tampil Garang (Land Rover/Hafizh Zulfikar)
Land Rover Defender V8 Bond Edition Tampil Garang (Land Rover/Hafizh Zulfikar)

Otonetters - Dalam memperingati hubungan 38 tahun Land Rover dengan James Bond serta film terbarunya yang berjudul "No Time To Die", Land Rover memperkenalkan varian edisi terbatas dari Defender yaitu Land Rover Defender V8 Bond Edition. SUV ini hanya akan di jual sebanyak 300 unit saja di seluruh dunia. Lalu bagaimana dengan spesifikasinya?

Baca Juga: Nissan Serena Mungil Bertenaga Listrik

Land Rover membekali mesin V8 5.0 liter yang menghasilkan 518 hp dan torsi 625 Nm yang mampu menyentuh 240 km/h serta 0-96 km hanya 4.9 detik. Dilengkapi dengan transmisi otomatis 8 percepatan yang sudah di tunning oleh Land Rover mengatasi segala medan. Dalam warna hitam yang membalut seluruh bagian mobil ini terdapat satu part yang dibuat mencolok oleh Land Rover yaitu Kaliper Disk Brake yang berwarna biru muda di dalam velg 22 inch. Layar entertainmentnya pun juga mendapatkan sentuhan animasi Bond Edition. 

Baca Juga: VinFast Pabrikan Mobil Asal Vietnam Segera Hadir di Indonesia

Bond Edition ini akan hadir pada varian Defender 110 dan 90. Bicara harga, SUV yang dijual dalam keadaan standar sendiri ini sudah mahal apalagi yang edisi terbatas seperti ini. Jika kalian ingin memilikinya siapkan dana $114.600 belum termasuk pajak impor dan lainnya. Tapi yakin sih akan ada di jalanan Jakarta. (SUV)

 

Editor: Hafizh Zulfikar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tampang Baru Sang Legendaris BMW Seri 3 Lebih Gahar!

Senin, 5 Desember 2022 | 14:50 WIB

NIO ET5 2023 Siap Menghadang Tesla Model 3

Minggu, 26 Desember 2021 | 14:12 WIB

Kia Carens 2022 Bertransformasi Menjadi SUV 7 Penumpang

Minggu, 19 Desember 2021 | 21:54 WIB

Terpopuler

X